KTA BRI
Seberapa telitipun Anda menyusun rencana keuangan, ada kalanya Anda membutuhkan pinjaman dana untuk berbagai keperluan. Bank BRI merupakan salah satu bank di Indonesia yang tak ragu dalam menyediakan jalan bagi Anda yang membutuhkan pinjaman dana. Salah satunya adalah lewat kredit tanpa agunan bank BRI, atau yang lebih singkat disebut dengan KTA BRI. KTA BRI merupakan layanan pinjaman bri tanpa agunan yang diperuntukkan bagi masyarakat Indonesia yang membutuhkan suntikan dana darurat untuk berbagai keperluan. Ada banyak sekali keuntungan yang bisa Anda peroleh dengan mengambil layanan pinjaman tanpa agunan bri ini. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan lengkapnya berikut ini:
Keuntungan Mengajukan Pinjaman Tanpa Agunan dari Bank BRI 2022
Bank BRI merupakan bank BUMN yang mendedikasikan diri untuk memberikan kemudahan bagi para nasabah untuk berbagai keperluan yang menyangkut urusan perbankan. KTA BRI merupakan salah satu layanan yang ditawarkan oleh Bank BRI. Berikut adalah ulasan berbagai keunggulan yang bisa didapatkan dengan mengajukan pinjaman KTA ini.
- Anda Bisa Mendapatkan Pinjaman BRI Tanpa Jaminan
Sama seperti jenis KTA pada umumnya, jenis pinjaman KTA BRI merupakan pinjaman dana tanpa agunan. Ini artinya, Anda bisa mengajukan pinjaman BRI tanpa jaminan dalam bentuk apapun. Bank tidak akan meminta Anda untuk mengajukan jaminan dalam bentuk sertifikat rumah, bangunan usaha, maupun BPKP kendaraan bermotor. Sistem pinjaman bank BRI tanpa jaminan ini membuat KTA dari Bank BRI ini sangatlah diminati, baik oleh kalangan masyarakat menengah ke bawah maupun masyarakat mapan sekalipun.
- Plafon Pinjaman Kredit yang Cukup Besar
Keuntungan lainnya yang bisa Anda dapatkan dari layanan KTA BRI ini adalah, Anda bisa mendapatkan kredit plafon pinjaman yang cukup besar. Dana pinjaman dari KTA Bank BRI ini dimulai dari Rp 10 juta hingga Rp 500 juta rupiah. Anda dapat memilih plafon pinjaman sesuai dengan kebutuhan. Namun, perlu diketahui bahwa semakin besar pinjaman yang diambil, maka akan semakin berat pula cicilan yang harus dibayarkan per bulannya. Bahkan, bukan tak mungkin Anda juga harus mengambil masa tenor yang panjang. Ini tentunya wajib menjadi bahan pertimbangan saat akan mengajukan pinjaman.
- Masa Tenor yang Fleksibel
Bagi Anda yang tertarik untuk mengajukan layanan KTA BRI tidak hanya dapat memilih jumlah plafon pinjaman sesuai dengan kebutuhan. Masa tenor yang ditawarkan pun sangat fleksibel. Tanpa harus ditentukan bank, Anda dapat memilih sendiri masa tenor sesuai dengan kebutuhan. Misalnya, jika Anda mengambil pinjaman dengan nilai di atas 10 juta, maka masa tenor yang harus diambil juga akan semakin lama. Pinjaman KTA dari BRI ini memiliki masa tenor maksimal 60 bulan.
- Suku Bunga yang Relatif Rendah
Suku bunga yang rendah menjadi salah satu momok bagi Anda yang ingin mengajukan KTA BRI. Namun, Anda tidak perlu khawatir. Karena, Bank BRI menawarkan suku bunga yang menarik. Suku bunga yang dibebankan kepada para nasabah yang mengajukan pinjaman KTA Bank BRI ini adalah berkisar mulai dari 1,45% – 1,54% saja.
Bahkan, Anda juga bisa mengambil layanan KTA BRI syariah. Sesuai namanya, jenis pinjaman tanpa agunan BRI syariah ini menawarkan peminjaman dana bagi para nasabah yang tidak ingin membayar bunga. Pinjaman BRI syariah tanpa agunan ini tidak hanya menawarkan peminjaman dana tanpa jaminan. Anda juga akan dibebaskan dari kewajiban membayar bunga. Sistem yang berlaku untuk KTA Bank BRI ini adalah sistem bagi hasil. Sehingga, baik keuntungan dan kerugian tidak hanya ditanggung oleh Anda, melainkan oleh bank juga.
- Syarat dan Cara Daftar yang Sederhana
Di era serba online ini, Bank BRI menawarkan kemudahan bagi Anda yang ingin daftar KTA BRI. Saat ini, Anda tidak harus datang langsung ke kantor bank BRI untuk mengajukan pinjaman. Saat ini, Anda bisa melakukan pendaftaran dan pengajuan KTA Bank BRI secara online.
Demikianlah informasi yang perlu Anda ketahui seputar keuntungan mengajukan KTA BRI. Kredit Tanpa Agunan dari Bank BRI ini memang menawarkan banyak kemudahan dalam hal peminjaman dana darurat. Bagi Anda yang ingin mengajukan KTA ini, jangan lupa untuk memperhatikan syarat serta langkah-langkah pendaftarannya.